Dialog Publik Tematik, Strategi Kurangi Terjadinya Potensi Politik Uang

News, Politik236 Dilihat

WARTASULSEL, SELAYAR — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Selayar menggelar Dialog Publik Tematik bertajuk “Peran Pemuda dan Media dalam Pencegahan Politik Uang pada Pemilihan Tahun 2024”. Acara yang berlangsung pada Warkop Tanadoang Selayar, ini bertujuan untuk memperkuat peran pemuda dan media dalam menciptakan pemilu yang jujur dan adil, dengan fokus pada pencegahan praktik politik uang yang seringkali merusak integritas proses demokrasi.

Dialog ini menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya, mantan ketua Bawaslu Sulawesi Selatan Dr. Laode Arumahi. M.H yang membahas berbagai strategi untuk mengurangi potensi terjadinya politik uang. Para peserta yang terdiri dari perwakilan organisasi pemuda, jurnalis, penyuluh Agama serta Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (DKPP) turut serta dalam diskusi yang interaktif, menggali solusi konkret untuk mencegah politik uang dalam pelaksanaan pemilu 2024.

Komisioner Bawaslu Selayar, Azmin Khaidar, dalam sambutannya menyatakan bahwa peran pemuda dan media sangat krusial dalam menjaga kualitas demokrasi di Indonesia. “Pemuda adalah agen perubahan yang memiliki kekuatan untuk menolak politik uang, sementara media memiliki kekuatan untuk mengawasi dan mengungkap praktik-praktik kecurangan dalam pemilu,” ujarnya

Melalui dialog ini, Bawaslu Selayar berharap dapat membangun kesadaran dan komitmen bersama dalam memerangi politik uang, demi mewujudkan pemilu yang bersih, transparan, dan berintegritas pada tahun 2024.

wartasulsel

Dari rakyat,Untuk Rakyat,Kembali Ke Rakyat