WARTASULSEL, SELAYAR – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kepulauan Selayar Propinsi Sulawesi Selatan tahun 2024 ini telah mendapatkan tambahan sebanyak delapan belas (18) personil Jaksa Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Kemudian Dua (2) diantaranya lagi adalah putra putri asal daerah Kepulauan Selayar. Yaitu Hardianti Eka Lestari dan Syahrul Kamal. Dari 18 personil CPNS, 16 diantaranya yang sudah menerima Surat Keputusan (SK) dan melaporkan kepada Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kepulauan Selayar, Hendra Syarbaini, SH,MH.
Mereka diterima oleh Kajari bertempat dilantai II Aula Adhyaksa Kantor Kejari Jl Wage Rudolf Supratman Benteng yang bertepatan dengan acara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Jaksa (PERSAJA) Ke- 73 tahun 2024 yang dihadiri seluruh pegawai, termasuk 16 personil CPNS pada 06 Mei 2024 awal pekan ini.
Kepala Kejaksaan Negeri Kepulauan Selayar, Hendra Syarbaini telah menerima dan menyambut dengan suka cita terhadap 16 personil CPNS yang terdiri dari Alim Fajar, SH asal Sinjai, Satrya Candra Negara asal Magelang, Syahrullah asal Takalar, Muhammad Almuntaha asal Gowa, Muh Surya Gemilang, SH asal Kota Parepare, Syahrul Kamal asal Selayar, Syandi Saputra R asal Barru, Wira Sakti Bahtiar Ali, SH asal Bantaeng, Rahmat asal Kolaka, Rai Ibrahim Rumbouw, SH asal Kepulauan Yapen dan Bagoes Ash Shiddiq Patria asal Denpasar Bali.
Sedangkan sisanya adalah Putri Terbaik Nusantara yang terdiri dari Hardianti Eka Lestari, A.Md.Kom asal Selayar Sulsel, Suarsi Basir, SH asal Takalar Sulsel, Yumna Amalia Putri, A.Md.Kom asal Boyolali Jawa Tengah, Jumria asal Sidenreng Rappang Sulsel dan Fidelia Jea Yuki Tira asal Toraja Utara Sulsel.
Ke 16 personil yang ditempatkan di Kejaksaan Negeri Kepulauan Selayar nantinya akan diposisikan pada setiap bidang, baik di Bidang Pembinaan, Bidang Intelijen (Intel) yang dipimpin La Ode Fariadin, SH, Bidang Pidana Umum (Pidum) yang dinakhodai Irmansyah Asfari, SH, Bidang Pidana Khusus (Pidsus) oleh Syakir Syarifuddin, SH MH, Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) oleh Asruddin, SH serta di Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan (Kasi PB3R) oleh Adri Kurnia Yuda, SH. Dengan adanya penambahan personil diharapkan akan dapat memberikan spirit baru dalam upaya untuk meningkatkan kinerja serta prestasi kedepan.
Kajari Hendra Syarbaini mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung Adhyaksa Muda di Bumi Tanadoang Selayar dengan harapan kiranya bisa memberikan karya terbaik dalam meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi Kejaksaan Republik Indonesia yang dinakhodai Sanitiar Burhanuddin, SH MH.