Abdul Rahman – Daeng Marowa Daftar di PKS dan Demokrat, Bukti Serius Maju di Pilkada Selayar 2024

Politik678 Dilihat

WARTASULSEL, SELAYAR – Bukti keseriusan Abdul Rahman Masriat – Daeng Marowa (ADAMA) untuk ikut dalam kontestasi Pilkada tahun 2024 ditandai dengan mendaftarnya Bapaslon Bupati / Wakil Bupati ini di DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kepulauan Selayar, pada Minggu (19/5/2024).

Abdul Rahman Masriat (ARM) bersama Timnya datang mengambil formulir penjaringan bakal calon kepala daerah (cakada) sekaligus melakukan pendaftaran di Kantor DPD PKS Kepulauan Selayar. Kehadirannya disambut Sekretaris Muh. Alim bersama jajaran pengurus PKS Kepulauan Selayar.

Sekretaris DPD PKS Kepulauan Selayar, Muh. Alim, saat dikonfirmasi Pewarta, Senin (20/5/2024) malam membenarkan jika Bapaslon Abdul Rahman Masriat – Daeng Marowa telah datang mengambil formulir penjaringan bakal calon kepala daerah (cakada) di Kantor PKS Selayar.

“Iya, pak Abdul Rahman bersama timnya, kemarin tanggal 19 Mei datang mendaftar di Kantor PKS Selayar,” kata Muh. Alim.

Meskipun sebenarnya, kata Alim, DPD PKS Selayar telah menutup pendaftaran pada 30 April 2024 lalu. Tapi setelah ada pembahasan di internal PKS Selayar bahwa masih akan ada Bacakada yang akan mendaftar, hal ini kemudian disampaikan dan dikonsultasikan ke DPW PKS Provinsi Sulsel.

“Alhamdulillah, DPW PKS Provinsi Sulsel menyetujui DPD PKS Selayar untuk kembali membuka dan menerima pendaftaran Bacakada, sampai akhir bulan Mei 2024” jelasnya.

Hal itu, lanjut Alim, tidak terlepas dari komitmen PKS untuk senantiasa memberi ruang dan membuka jalan terhadap putra terbaik Kepulauan Selayar untuk maju di Pilkada 2024.

“Ini bagian dari komitmen PKS untuk menampung semua harapan masyarakat menjadi bakal calon pemilihan kepala daerah tahun 2024. Meskipun kami di DPD PKS Selayar hanya sebatas menjaring semua bakal calon yang mendaftar,” tutur Alim.

Alim mengungkapkan jika sampai saat ini, sebanyak 8 bacakada yang telah melakukan pendaftaran di PKS Selayar. Mereka diantaranya H. Saiful Arif, Ir. H. Ady Ansar, Andi Mulyadi Radja, Usman Arsyad, Ariady Arsal dan Suwadi, Nur Salam Mallarangan dan terakhir Bapaslon Abdul Rahman Masriat – Daeng Marowa.

Dikatakan Alim, sejumlah nama tersebut akan disetor ke DPW PKS Provinsi Sulsel. Para bacalon juga akan diundang ke Makassar untuk mengikuti fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan).

“Yang pasti bahwa PKS ingin mengetahui seperti apa kesiapan sejumlah bacakada ini dalam menghadapi pesta demokrasi. PKS Selayar kan hanya 4 kursi, masih kurang satu kursi untuk mencukupi syarat maju di Pilkada Selayar 2024 minimal punya 5 kursi di legislatif. Nah, inilah nantinya akan menjadi kewajiban para bacakada untuk mencari partai, mencukupkan koalisi,” pungkas Muh. Alim.

Kemudian, sehari usai mendaftar di PKS, Abdul Rahman Masriat kembali menyambangi Kantor Partai Demokrat Selayar melakukan pendaftaran.

Kedatangan ARM diterima langsung oleh Ketua Partai Demokrat Kabupaten Kepulauan Selayar, Andi Mahmud ST, bersama jajaran Pengurus Partai Demokrat.

Dalam kesempatan itu, Abdul Rahman Masriat menyerahkan langsung berkas pendaftarannya ke Ketua Desk Pilkada Partai Demokrat, Muh. Sukri. S. IP.

Untuk diketahui, Bapaslon Abdul Rahman Masriat – Daeng Marowa (ADAMA) telah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepulauan Selayar melalui jalur perseorangan dalam Pilkada 2024. KPU pun telah menyatakan dokumen syarat dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) perseorangan ini lengkap dan memenuhi syarat.

Terkait hal itu, Abdul Rahman Masriat, kepada Pewarta mengatakan bahwa sekalipun KPU Selayar telah menetapkan berkas dukungan melalui jalur perseorangan dirinya bersama Daeng Marowa memenuhi syarat, akan tetapi masih ada tahapan selanjutnya, seperti verfak (verifikasi faktual).

“Politik itu seni kemungkinan. Karenanya, untuk mengantisipasi segala kemungkinan itu, kami tetap mendaftar melalui jalur partai,” jelas Abdul Rahman.

Yang pasti, kata Rahman, semuanya prioritas. Maju lewat perseorangan tetap prioritas, dan mendaftar melalui jalur partai juga prioritas.

Dia menyebut, kelebihan maju sebagai calon independen, dirinya mendapatkan keyakinan dan kepercayaan penuh dari masyarakat dan itu dibuktikan saat timnya mengumpulkan berkas dukungan syarat bakal calon perseorangan masyarakat memberikan jempol dan tanda tangan sebagai bukti dukungan masyarakat terhadap dirinya bersama Daeng Marowa untuk maju di Pilkada Kepulauan Selayar yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.

Sebagai bentuk keseriusan maju di Pilkada 2024, Abdul Rahman Masriat – Daeng Marowa ingin mengkolaborasikan kedua instrumen tersebut, baik itu jalur perseorangan dan jalur partai politik.

“Kami tetap mendaftar melalui jalur partai, agar ada dukungan kekuatan dari partai politik. Sehingga dukungan rakyat ini dapat ter kolaborasi dengan tetap ada kekuatan partai di belakangnya,” pungkas Abdul Rahman Masriat. (Tim).

wartasulsel

Dari rakyat,Untuk Rakyat,Kembali Ke Rakyat