Gedung Kantor DPD Nasdem Selayar diresmikan, Hj Fatmawati Rusdi ; ini kantor Partai Termegah

Media597 Dilihat

WARTASULSEL – Gedung Kantor DPD Nasdem Kepulauan Selayar di resmikan oleh wakil  Bendahara Umum DPP Partai Nasdem Sulawesi Selatan Hj. Fatmawati Rusdi sekaligus kunjungan pertama kali Ke Selayar yang beralamat di Jalan S. Parman Kelurahan Benteng Selatan Kecamatan Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar. Minggu 10/12/2023

Gedung yang dibangun pada tahun 2021 lalu, termasuk Gedung Kantor termewah yang ada di Kepulauan Selayar dibawah Pimpinan Ir. H. Ady Ansar sebagai Ketua DPD Partai Nasdem Kepulauan Selayar dan pada akhir Tahun 2023 diresmikan jelang Perhelatan pemilu 2024 yang akan datang.

Dalam peresmian gedung Kantor DPD partai Nasdem ini dihadiri oleh Para Caleg DPD Nasdem Kepulauan Selayar serta Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Bulukumba Arum Spink dan Para petinggi Partai Nasdem Kabupaten Kepulauan Selayar.

Kehadiran dan kunjungan Hj. Fatmawati Rusdi di kepulauan Selayar, saat ini merupakan momentum yang tepat untuk secara bersama  resmikan penggunaan fasilitas yang megah ini.

Hj. Fatmawati Rusdi, pun menyampaikan selamat atas peresmian gedung kantor NasDem Kepulauan Selayar yang sangat megah. Menurut dia, kemegahan dan besarnya kantor NasDem Kepulauan Selayar akan menjadi rumah bersama seluruh masyarakat di Selayar.

“Kemegahan dan kenyamanan sebuah fasilitas gedung seperti ini, tidak diukur dari tinggi bangunannya, luas dan lebar bangunannya, tetapi semua orang yang datang ke sana akan selalu merasa nyaman dengan semua pelayanan yang dikerjakan,” Ucap Fatmawati Rusdi

Diketahui, Hj. Fatmawati Rusdi pada pemilu 2024 yang akan datang mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif DPR RI yang akan memperjuangkan aspirasi masyarakat Kabupaten Kepulauan Selayar pada umumnya

wartasulsel

Dari rakyat,Untuk Rakyat,Kembali Ke Rakyat